Ini Dia 5 Penyebab Mesin Mobil Cepat Panas yang Wajib Anda Tahu

indikator suhu mesin meningkat indikator suhu mesin meningkat
Diantara kita, mungkin ada yang merasa belakangan ini mesin mobil cepat panas. Adapun mesin mobil cepat panas dapat mengakibatkan kerusakan pada komponen mobil jika tidak segera dicari permasalahannya. Salah satu dampak negatifnya adalah mesin mobil bisa saja tiba-tiba mati akibat overheat. Mesin cepat panas pada mobil tidak melulu karena usia mobil sudah tua, tapi didominasi karena kelalaian pemakai mobil itu sendiri. Untuk itulah agar tidak semakin parah Anda harus melakukan tindakan yang dibutuhkan. Adapun jika ingin bertindak dan memperbaiki Anda harus tahu dulu penyebabnya. Setidaknya ada beberapa penyebab mesin mobil jadi cepat panas, berikut ini rangkumannya: 5 Penyebab Umum Mesin Mobil Cepat Panas Merawat mesin mobil memang termasuk hal yang tidak mudah. Meski begitu kegiatan ini merupakan kewajiban bagi pemilik mobil. Ketika mesin mobil panas, jangan terus dipaksa untuk bekerja karena bisa-bisa mesin tidak dapat dijalankan dan mati total. Penyebab mesin overheat bisa bermacam-macam, tapi kebanyakan disebabkan karena beberapa hal ini: 1. Masalah Pada Sirkulasi Air di Radiator Salah satu penyebab mesin mobil cepat panas adalah adanya masalah pada sirkulasi air di radiator. Permasalahan ini sebenarnya cukup umum terjadi sehingga perlu di cek ketika mesin mobil mati karena overheat. Apabila sirkulasi air di dalam radiator terhambat, maka akan mengganggu fungsi radiator. Akibat sirkulasi air radiator yang terhambat, radiator pun tak dapat bekerja secara optimal untuk mendinginkan mesin mobil selama berkendara. Mesin mobil pun lebih mudah cepat panas dan akhirnya mengalami overheat. 2. Salah Memilih Cairan Radiator Bukan hanya sirkulasi air radiator bermasalah, mesin mobil cepat panas juga dapat disebabkan karena salah memilih cairan radiator. Bila air radiator hanya memakai air biasa, bisa saja air tersebut mengandung kotoran seperti logam dan mineral. Elemen kotoran inilah yang menimbulkan endapan dan akhirnya menyumbat saluran radiator. Sebaiknya hindari menggunakan air biasa untuk mengisi radiator. Gunakan air khusus radiator yang mengandung coolant sehingga radiator dapat bekerja optimal. Jangan lupa tambahkan air radiator yang tepat secara rutin. 3. Oli Mesin Habis Oli mesin bukan hanya berperan sebagai pelumas komponen mobil saja, tapi juga sebagai pendingin komponen mesin ketika komponen mesin saling bergesekan. Berkat adanya oli mesin yang bagus, kejadian mesin mobil cepat panas p dapat diminimalkan. Sayangnya, jumlah oli mesin akan berkurang selama pemakaian dan mudah menguap ketika bersinggungan langsung dengan ruang pembakaran. Akibatnya, mesin mobil jadi cepat panas bahkan mengakibatkan mesin mati. Semakin lama durasi pemakaian oli, kualitasnya pun akan semakin menurun. Hal ini akan semakin parah apabila pemilik mobil menggunakan oli mesin palsu yang harganya murah, tentu komponen mesin akan lebih mudah aus dan rusak. Untuk itulah mulai sekarang Anda harus mencoba rutin mengganti oli mesin. Tak hanya itu saja, sebaiknya pilih oli yang asli dan sesuai dengan pabrikannya. Selain itu akan lebih aman jika Anda melakukannya di bengkel resminya. 4. Kipas Radiator Mati atau Rusak Kipas radiator atau Visco Fan merupakan komponen yang terletak di belakang radiator tepatnya di samping kipas putaran mesin. Kipas ini memiliki fungsi utama untuk membuang udara panas dari mesin keluar. Kerusakan pada kipas radiator yang disebabkan karena putusnya kipas belt atau mengerasnya bagian karet akibat karat dapat mengakibatkan mesin mobil cepat panas. Proses pengiriman sinyal ke Electric Control Unit pun akan bermasalah. 5. Selang Radiator Mengalami Kebocoran Permasalahan mesin mobil mengalami overheat bukan hanya karena penyumbatan pada saluran radiator, tapi juga karena adanya kebocoran pada selang radiator. Kebocoran tersebut mengakibatkan air radiator jadi cepat habis sehingga proses pendinginan mesin mobil tidak berjalan secara optimal. Untuk mengatasi masalah mesin mobil cepat panas akibat kebocoran selang radiator, Anda dapat menggantinya dengan selang yang baru. Pastikan penempatan selang radiator benar-benar pas dan kencang agar radiator dapat berfungsi optimal. Jika Anda mendapati berbagai permasalahan mesin mobil cepat panas yang disebabkan karena kelima hal di atas, segera bawa mobil ke bengkel untuk segera ditangani oleh ahlinya. Jangan dibiarkan hingga parah dan merusak bagian lainnya. Dengan begitu, penyebab mesin mobil overheat pun dapat segera ditangani.